ciri speaker aktif terbaik
Mengintip 4 Ciri Ciri Speaker Aktif Terbaik
Hampir semua orang pastinya sudah tidak asing lagi dengan speaker, bahkan salah satu alat elektronik tersebut penggunaannya kini semakin erat dalam kehidupan sehari hari. Namun beberapa orang masih saja belum dapat membedakan mana speaker aktif terbaik yang perlu dimiliki. Maka dari itu, yuk intip ciri ciri speaker yang bagus berikut.
Ciri Ciri dari Speaker yang Bagus
1. Ukuran Magnet Speaker
Saat hendak memilih speaker, salah satu hal yang perlu anda perhatikan yaitu ukuran dari magnet speaker tersebut. Ini bisa menjadi tanda bahwa speaker tersebut memiliki kualitas yang bagus atau tidak. Sebab speaker dengan magnet yang berukuran besar, maka dapat menghasilkan suara yang keras. Selain itu bass dan treble pada speaker juga tergolong lebih awet.
Sebaliknya, speaker yang mempunyai ukuran magnet lebih kecil biasanya mengeluarkan suara yang jauh lebih kecil pula. Umumnya anda bisa melihat magnet dari speaker pada bagian belakang alat elektronik tersebut. Jadi bila anda membutuhkan speaker aktif terbaik untuk acara besar, sebaiknya pilih yang mempunyai magnet dengan ukuran besar.
2. Bahan Speaker
Salah satu ciri ciri speaker yang bagus dapat anda perhatikan dari bahan alat tersebut. Bagi anda yang menginginkan kualitas terbaik dan mampu bertahan lama, maka sebaiknya pilih speaker aktif dengan bahan kayu daripada yang mempunyai bahan dasar plastik. Sebab bahan dari kayu bisa membuat speaker awet, lebih dari bahan lainnya.
3. Energi atau Daya
Tentunya energi atau daya yang dimiliki oleh suatu speaker, akan menentukan bagaimana kualitas dari speaker tersebut. Akan tetapi, sebenarnya daya yang dimiliki oleh alat elektronik tersebut tergantung dengan kebutuhan anda. Jika anda hanya membutuhkannya untuk penggunaan pribadi di rumah, maka daya yang sedang pun bisa menjadi pilihan yang oke.
Lain lagi bila anda membutuhkan speaker aktif terbaik untuk kepentingan atau acara yang lebih besar. Jika ingin mengatur speaker dengan volume tinggi, maka anda perlu memilih daya listrik yang besar pula. Maka dari itu perhatikan daya speaker yang ada sebelum membelinya, umumnya daya ini akan tercantum pada spesifikasi dari alat elektronik tersebut.
4. Tempat Penggunaan Speaker
Anda bisa menentukan speaker tersebut bagus apabila sudah mengetahui akan ditempatkan dimana alat elektronik tersebut. Pasalnya, penggunaan speaker di dalam ruangan tentu akan berbeda dengan jenis pengeras suara yang ada di area terbuka. Biasanya di dalam ruangan akan menggunakan jenis woofer, sementara yang digunakan di luar ruangan adalah jenis speaker full range.
Setelah mengetahui ciri ciri atau apa yang perlu anda perhatikan terlebih dahulu sebelum membeli speaker, tentu anda bisa mendapatkan pengeras suara dengan kualitas terbaik. Berbagai speaker terbaik ini bisa anda dapatkan di Bliaudio, eCommerce nomor satu terbesar di Indonesia yang menyajikan produk produk untuk kebutuhan audio anda.